KENDARi,WAJAHSULTRA.COM–Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) target memenangkan Pemilihan Umum Tahun 2024 mendatang. Target tersebut juga menjadi misi di Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) untuk menang dan meraih kursi terbanyak di DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Kota.
Raihan kursi diparlemen, baik di DPR RI, DPRD Provinsi dan Kabupaten Kota akan menjadi syarat untuk mengajukan calon Presiden, Gubernur, Bupati dan Wali Kota. “Target secara nasional adalah memenangkan Pemilu tahun 2024 mendatang,” ungkap Ketua DPD PDIP Sultra, Lukman Abunawas kepada wartawan di sela-sela HUT PDIP ke 49 Tahun 2022 di Kantor DPD PDIP Sultra, Senin, (10/01).
“Selain secara nasional, juga menargetkan memenangkan Pemilu di tingkat Provinsi dan Kabupaten Kota, khususnya di Sulawesi Tenggara,” sambungnya.
Menurutnya pemilihan umum ke depan, PDIP telah melakukan persiapan-persiapan untuk memenangkannya. Konsolidasi Partai, mulai dari tingkat DPD, DPC, Pengurus Anak Cabang (PAC) hingga tingkat DPRD terus dilaksanakan secara masif dan terstruktur. “Kami di PDIP terus bergerak dan menyiapkan diri untuk memenangkan Pemilu, khususnya di Sultra. Termasuk menyiapkan bakal calon legislatif yang akan maju di Pileg Provinsi dan Kabupaten Kota se Sultra,” urai Wakil Gubernur Sultra.
Mantan Bupati Konawe dua periode itu mengaku, perolehan kursi di legislatif baik di tingkat Provinsi dan Kabupaten Kota se Sultra, cukup signifikan. Untuk itu di Pemilu Tahun 2024 mendatang, PDIP Sultra menargetkan satu fraksi besar di Provinsi dan Kabupaten Kota. “Target PDIP Sultra untuk Provinsi adalah minimal sembilan kursi dan di Kabupaten Kota juga minimal 5-7 kursi. Terpenuhinya kursi di DPRD tersebut akan menkadi bagian dari syarat untuk mengajukan pasangan calon di Pilkada tahun 2024 mendatang,” tutupnya. (p2/c/hen)