Pangdam Janji Berikan Modal Usaha untuk Masyarakat Kolaka Utara

WAJAHSULTRA.COM — Panglima Kodam (Pangdam) 14 Hasanuddin Mayjen TNI A.Sumange Rukka yang melakukan kunjungan kerja di Bumi Patowanua pada  Rabu lalu berjanji akan memberikan bantuan modal usaha untuk masyarakat Kolaka Utara tanpa bunga.

“Saya akan memberikan modal usaha sebanyak Rp.2.000.000 per orang dan modal usaha ini tanpa bunga jadi nanti bisa diangsur pengembaliannya. Misalnya Rp.200.000 per bulan,”ujarnya di hadapan masyarakat desa Ponggiha saat melakukan peresmian Pantiasuhan di lokasi tersebut.

Diapun menjelaskan bahwa modal usaha tersebut diberikan untuk membantu masyarakat yang ingin memulai usaha namun terkendala pada modal, dan kedepannya jika bantuan modal usaha tersebut berhasil dan bisa membantu meningkatkan perekonomian masyarakat maka modal usaha tersebut bisa ditambahkan menjadi Rp.10.000.000.”Kalau bantuan modal ini nanti lancar dan sukses kita akan tambahkan bisa saja Rp.10.000.000,”Katanya.

Untuk masyarakat yang berminat maka disarankan untuk mendaftar lewat Komandan Kodim (Dandim) dan berapa pun warga yang mendaftar akan dibantu,” kalau ada 300 orang kita bantu bahkan kalau 1.000 orang kita bantu, jika masyarakat mau langsung mendaftarkan ke Dandim, boleh juga ,”Katanya.

Sebagai seorang panglima dirinyapun memiliki kepedulian yang tinggi untuk membantu masyarakat diwilayahnya untuk ikut meningkatkan perekonomian sehingga masyarakat Kolaka Utara yang kurang mampu bisa memiliki usaha sesuai dengan bidang usaha yang digeluti sesuai dengan keahlian masing-masing, pasalnya dengan perdagangan roda perekonomian bisa bergerak dengan cepat. (Cr2/c/hen)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img