Miliki Kepedulian Sosial, Wawan Menyebut Andi Sumangerukka Sosok yang Harus Dimenangkan di Pilgub

KENDARI,WAJAHSULTRA.COM–Brigade Aku Sahabat Rakyat (ASR) Wonua Bombana memperkenalkan figur Andi Sumangerukka sebagai calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Tahun 2024 kepada komunitas nelayan Waemputtang, Kecamatan Poleamg Timur Kabupaten Bombana. “Relawan mensosialisasikan profil Mayjen TNI (Pur) Andi Sumangerukka sebagai Dewan Pembina ASR yang akan maju sebagai calon Gubernur Sultra,” kata Koordinator Relawan ASR Wonua Bombana Andi Wawan Idris, Kamis, (17/02).

Menurut Andi Wawan, ASR sebagai sahabat rakyat punya program kepedulian sebagai bentuk tanggungjawab sosial masyarakat. “Karena itu, relawan ASR Wonua Bombana menawarkan sosok Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka sebagai calon gubernur yang harus kita menangkan bersama-sama dengan komunitas nelayan untuk melanjutkan program ASR berbasis ekonomi kerakyatan,” ungkapnya.

Dalam pertemuan tersebut, para nelayan menyampaikan aspirasinya kepada relawan ASR Wonua Bombana. Seperti minimnya perahu Katinting yang merupakan alat penunjang penangkapan ikan. Para nelayan juga berharap dapat bertemu langsung dengan ketua dewan pembina ASR. “Dalam sosialisasi itu, relawan juga membagi-bagikan atribut, baju, kalender dan masker kesehatan,” tutupnya. (p2/c/hen)

Ketgam: ASR Bombana Saat Mensosialisasikan Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka Kepada Masyarakat Bombana. Foto Kadamu/Sultra Pos

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img