Lestarikan Lingkungan, BPJS Ketenagakerjaan Konsel Tanam Mangrove

KONSEL, WAJAH SULTRA, COM–Di wilayah pesisir Desa Watumbohoti, Kecamatan Palangga Selatan, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS Ketenagakerjaan) Konawe Selatan menggelar Employee Volunteering Penanaman Mangrove.

Dalam pelaksanaan penanaman mangrove BPJS Ketenagakerjaan menggandeng pemerintah setempat, masyarakat, Pesantren Hidayatullah, dan komunitas lingkungan yakni dari Yayasan Batundu Lestari Indonesia. Prosesnya dilengkapi dengan peralatan penanaman dan memperoleh panduan dari para ahli lingkungan.

Diketahui kegiatan tersebut merupakan bagian dari inisiatif BPJS Ketenagakerjaan Konawe Selatan. Penanaman mangrove dipilih sebagai kegiatan yang relevan karena memiliki dampak positif yang besar dalam menjaga ekosistem pesisir dan berperan dalam mitigasi perubahan iklim.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Konsel, Hamrul Ilyas mengatakan pelestarian mangrove merupakan hal yang penting. Mengingat beragam manfaat yang diberikan oleh tanaman tersebut.

 

“Kami ingin memberi kontribusi positif dan menjadi bagian dari solusi dalam menjaga lingkungan. Menjaga ekosistem mangrove merupakan hal penting. Karena manfaatnya melindungi pantai dari abrasi, serta memberikan habitat bagi berbagai jenis hewan dan tumbuhan,” ungkapnya, Kamis, (12/10).

Terlihat, para karyawan dan anggota komunitas antusias dan semangat bekerjasama menanam setidaknya 50 bibit mangrove. Mereka juga membersihkan sampah-sampah plastik disekitar lokasi penanaman. Juga menyalurkan sejumlah bantuan kepada masyarakat.

Sementara itu Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sultra, Muhamad Abdurrohman Sholih mengapresiasi langkah Kepala BPJS Ketenagakerjaan Konawe Selatan dalam kegiatan Employee Voluntering tersebut.

“Employee Volunteering Penanaman Mangrove ini merupakan contoh nyata bahwa BPJamsostek ikut berperan aktif dalam menjaga lingkungan sekitar sambil memotivasi karyawan dan tenaga kerja untuk terlibat dalam aksi sosial yang positif,” kata ia.

Dirinya berharap giat semacam ini dapat menjadi inspirasi bagi organisasi lain dalam mewujudkan komitmen terhadap pelestarian lingkungan. (Andri/hen)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
spot_img