KENDARI, WAJAHSULTRA.COM — Kasus baru konfirmasi positif covid-19 di Kabupaten Buton Utara (Butur) berdasarkan data kewaspadaan terintegrasi Gugus Tugas Covid-19 Buton Utara, Selasa (22/12/2020), 19.00 Wita, sebanyak dua (2) orang. Kasus konfirmasi positif tesebut dalam tahapan isolasi.
Sementara kasus baru suspek, kasus baru probable, kasus baru kontak erat, kasus discarded kasus selesai Isolas, dan kasus baru kematian untuk sementara belum ada. Total kasus konfirmasi positif sebanyak 32 orang dan laporan pemeriksaan swab total pengambilan sampel sebanyak 143 orang.
“Hari ini untuk Buton Utara terdapat 2 kasus baru, dari wilayah Kecamatan Kambowa 1 kasus dan dari wilayah Kecamatan Kulisusu Barat 1 kasus,” ungkap Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Buton Utara dr Muhammad Ali Badar melalui pesan whatsapp beberapa waktu lalu.
Ia menjelaskan, kedua kasus itu sementara dalam perawatan RS di Baubau. Jumalah total kasus di Buton Utara berjumlah 32 kasus, 2 kasus sementara isolasi, 5 kasus meninggal, dan 25 kasus sudah dinyatakan selesai masa isolasi/karantina.
Ali Badar berharap, agar protokol kesehatan lebih diperketat, pendisiplinan memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan, tidak kerumunan masa di malam natal dan tahun baru agar tidak menimbulkan kluster baru. (k10/c/hen)