Kerja Sama Ojol dan Komunitas Bikers, ASR Salurkan Bantuan kepada Warga Isoman

KENDARI, WAJAHSULTRA.COM — Proses Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM ) dalam rangka mencegah terjadinya penyebaran Covid-19 di Kota Kendari masih terus berlanjut.

Sejak diberlakukannya aturan tersebut, tidak sedikit warga kota Kendari yang terindikasi positif Covid- 19 melakukan Isolasi Mandiri (Isoman).

Atas kondisi tersebut tim relawan sosial Aku Sahabat Rakyat (ASR) Kendari memberikan bantuan kepada warga yang sedang melakukan Isoman, seperti obat- obatan serta vitamin dan makanan bergizi lainnya.

Ketua ASR Kota Kendari, Alvian Liambo mengaku, pihaknya telah menyalurkan ratusan bingkisan yang berisikan vitamin, buah-buahan, susu, nasi kotak, air mineral, pakaian ganti dan masker, serta air mineral. “Yang kita salurkan mulai dari Kelurahan Bonggoeya kecamatan Wua-wua, kelurahan Pondambea Kecamatan Kadia, kelurahan wawowanggu kecamatan kadia,” jelasnya, Kamis (29/07).

“Kemudian, di kelurahan Wundudopi, Kambu Sanua, kelurahan Tipulu, kelurahan Watubangga, Korumba, Mandonga, Puuwatu, dan kelurahan Ponggolaka,” sambungnya.

Dalam menyalurkan bantuan tersebut, relawan ASR Peduli Covid-19 Alvian Liambo menjelaskan, pihaknya melakukan kerja sama dengan jasa Ojek Online (Ojol) dan komunitas Bikers untuk mengantarkan logistik Isoman ke tujuan. “Untuk mengirim logistik hingga sampai di tujuan kami telah bekerjasama dengan Ojol dan Bikers yang sudah mulai bekerja,” paparnya. (p2/c/hen)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img
spot_img